KKW Kolaka Utara Bedah Dua Rumah Warga Tak Mampu

  • Whatsapp

Koluttimes – KKW Kolaka Utara sejak didirikan Juni 2020 lalu, telah melakukan berbagai kegiatan yang sifatnya keagamaan, sosial dan kemasyarakatan. Di antaranya bakti sosial ke daerah bencana, pembagian sembako pada warga yang kurang mampu, sunatan gratis, dan membedah rumah warga kurang mampu yang sangat tidak layak huni.

Kali ini Keluarga Kerukunan Wajo (KKW) Kolaka Utara bekerjasama Pemerintah Desa Sapoiha Kecamatan Watunohu melakukan bedah rumah, Senin (08/03/2021).

Bacaan Lainnya

Setidaknya sudah ada dua rumah warga kurang mampu yang dibedah. Pertama Rumah Ambo Masse di Desa Kalo Kecamatan Pakue Utara. Rumah berukuran 5 x 11 meter ini telah dibedah pada bulan desember selama 13 hari dengan menghabiskan biaya sekitar 26 juta rupiah.

Kedua rumah milik Ambo Atto di Desa Sapoiha Kecamatan Watunohu. Warga kurang mampu yang tidak mempunyai lahan tanah dan hanya menumpang di atas tanah orang lain. Rumah yang sangat tidak layak huni ini nyaris roboh jika tak segera diperbaiki.

Untuk itu, KKW Kolaka Utara bersama Pemerintah Desa Sapoiha Kecamatan Watunohu sepakat untuk bekerjasama membedah rumah Ambo Atta ini. Termasuk juga membantu pemasangan kwh meter dan usaha produktif untuk keluarga Ambo Atta yang diharapkan bisa menopang kehidupan sehari-harinya.

Andi Bau Padiawanti selaku Ketua KKW Kolaka Utara mengatakan bahwa pelaksanaan bedah rumah Ambo Atta ini telah dimulai sejak jumat 5 Februari 2021, dan diperkirakan selesai dalam waktu 10 hari.

Biaya bedah rumah ini diperoleh dari sumbangan Kepala Desa Sapoiha, warga KKW, Pengurus KKW Kolaka Utara, anggota biasa KKW, tokoh KKW Kolaka Utara, legislator, para pejabat, serta pengusaha bahan bangunan warga KKW Kolaka Utara. Termasuk beberapa pengusaha dan tokoh luar KKW Kolaka Utara, seperti H. Ali pengusaha bahan bangunan di Mataliono

“Semua kegiatan baksos KKW Kolaka Utara semuanya berorientasi pada Lillahi Ta’ala, agar Allah SWT senantiasa melindungi kita dan memberkahi hidup kita semua, khususnya masyarakat Kolaka Utara,” tutup ketua KKW Kolaka Utara Andi Bau Padiawanti

Penulis : Yuda Ahmad
Editor : Emil Halim

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *