Koluttimes – Kecelakaan lalu lintas dua sepeda motor terjadi selasa, 20 april, sekitar pukul 22.40 Wita di Jalan Trans Sulawesi. Tepatnya di Desa Sipakainge, Kecamatan Pakue, Kabupaten Kolaka Utara.
Dalam kecelakaan lalu lintas tersebut, Musliadi (18), mengendarai motor Yamaha Jupiter Z merah, nomor polisi, DT 5410 DJ, bertabrakan dengan Rasding (23), menggunakan sepeda motor Yamaha RS King warna merah, Nomor Polisi, DD 6316 OO.
Akibat kejadian itu, Musliadi (18), pelajar asal Desa Majapahit, Kecamatan Pakue Tengah, mengalami luka robek pada kepala, mengeluarkan darah pada mulut dan hidung hingga meninggal dunia di RSUD H.M. Djafar Harun Kolaka Utara.
Kompol Irbar, Kasubag Humas Polres Kolaka Utara, menerangkan, Rasding yang bergerak dari arah Utara menuju selatan dengan kecepatan sedang, saat hendak memasuki tikungan kiri, di depannya tiba-tiba dari arah berlawanan muncul Musliadi dengan kecepatan tinggi yang saat itu memasuki tikungan kanan dari arahnya, dan mengambil jalur kanan dari arahnya hingga menabrak Rasding. Rabu (21/4/2021)
“Akibat kecelakaan tersebut, Musliadi mengalami luka-luka, dan meninggal dunia di RSUD H.M. Djafar Harun Kolaka Utara,” ungkap Kompol Irbar
Penulis : Emil Halim